Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dengan label TERANG BENDERANG

SELAGI MATAHARI BERSINAR, HARAPAN SELALU TERANG BENDERANG

SELAGI MATAHARI BERSINAR, HARAPAN SELALU TERANG BENDERANG Semburat berwarna kemerahan itu perlahan mulai terlihat di ufuk timur. Mulanya hanya serupa garis tipis. Perlahan merahnya kian merekah menghapus kegelapan malam. Bola raksasa itu mulai mengangkasa untuk melaksanakan tugasnya. Rumpun perdu yang semula berwarna hitam, kini terlihat menghijau. Delta sungai yang berwarna kecokelatan tampak nyata. Kecipak air yang semalam hanya terdengar bunyinya, kini warna birunya seterang langit yang mulai benderang. Saya pernah menyaksikan matahari terbit di berbagai belahan bumi Allah. Namun bagi saya, tak ada yang lebih indah dari matahari yang perlahan mulai menyembul dari tepian sungai Nile, Mesir. Pemandangan dramatis itu menyisakan kenangan mendalam, yang sulit dilupakan. Saat ini, tempat yang dinobatkan sebagai the most beautiful place in the world untuk menyaksikan sunrise alias matahari tebit adalah Cape Mulinuโ€™u, Samoa. Namanya barangkali tidak cukup populer bagi sebagian o...