Langsung ke konten utama

Kamala Harris 'Robek' Buku Biden, Teriaki Netanyahu-Perang Gaza Kelar

Foto: Foto Kolase PM Israel Benjamin Netanyahu dan Wakil Presiden AS Kamala Harris. (AP Photo)

EEL WAY - Kamala Harris mengisyaratkan perubahan besar pada kebijakan Amerika Serikat (AS) terkait perang Gaza, saat berbicara Kamis malam waktu setempat. Di depan Perdana Menteri (PM) Israel Benjamin Netanyahu yang menemuinya di sela-sela kunjungan ke Washington, ia meneriakkan kesepakatan damai dan mengatakan tak akan diam atas penderitaan di kantong Palestina itu.

Hal ini merobek 'buku pedoman' Presiden Joe Biden yang seolah memberi dukungan penuh ke Israel selama menjabat. Ia mengatakan bahwa sudah waktunya untuk mengakhiri perang yang "menghancurkan" itu.

"Apa yang terjadi di Gaza selama sembilan bulan terakhir sungguh menghancurkan," tegasnya dikutip AFP, Jumat (26/7/2024).

"Gambar-gambar anak-anak yang tewas dan orang-orang yang putus asa dan kelaparan melarikan diri demi keselamatan, terkadang mengungsi untuk kedua, ketiga, atau keempat kalinya," ujarnya ke wartawan.

"Kita tidak bisa berpaling dari tragedi ini. Kita tidak bisa membiarkan diri kita mati rasa terhadap penderitaan dan saya tidak akan tinggal diam,".

Calon kuat calon presiden (capres) AS dari Partai Demokrat itu pun menegaskan bahwa dalam pertemuan dengan Netanyahu ia mendesak pria 74 tahun tersebut untuk melihat Gaza sebagai situasi yang mengerikan. Ia mengatakan sangat serius mengkhawatirkan skala penderitaan manusia dan Gaza, termasuk kematian terlalu banyak warga sipil yang tidak bersalah.

"Dan saya menyatakan dengan jelas kekhawatiran serius saya tentang situasi kemanusiaan yang mengerikan di sana," tambahnya berujar sangat terus terang di depan Netanyahu.

Wakil Presiden AS Kamala Harris bertemu dengan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu di Gedung Kantor Eksekutif Eisenhower di halaman Gedung Putih, di Washington, D.C., AS, 25 Juli 2024. (REUTERS/Nathan Howard)
Foto: Wakil Presiden AS Kamala Harris bertemu dengan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu di Gedung Kantor Eksekutif Eisenhower di halaman Gedung Putih, di Washington, D.C., AS, 25 Juli 2024. (REUTERS/Nathan Howard)

Negara Palestina & Gencatan Senjata Segera

Di kesempatan yang sama, ia juga menyerukan pembentukan negara Palestina. Termasuk meminta Israel dan Hamas untuk menyetujui gencatan senjata serta kesepakatan pembebasan sandera untuk mengakhiri perang Oktober 2023 itu.

"Seperti yang baru saja saya katakan kepada Perdana Menteri Netanyahu, sekarang saatnya untuk menyelesaikan kesepakatan ini," katanya.

Komentar Harris yang blak-blakan sangat kontras dengan sapaan ramah antara Biden dan Netanyahu sebelumnya. Meskipun hal itu menutupi ketegangan selama berbulan-bulan antara kedua pria itu serta pertanyaan tentang relevansi presiden AS.

Harris lebih blak-blakan tentang Gaza di masa lalu daripada Biden. Ada spekulasi bahwa ia dapat mengambil pendekatan yang lebih keras terhadap Israel.

"Jadi, bagi semua orang yang telah menyerukan gencatan senjata. Dan bagi semua orang yang mendambakan perdamaian. Saya melihat Anda dan saya mendengar Anda," tambah Kamala Harris dikutip dari CNBC International.

"Mari kita bawa pulang para sandera. Dan mari kita berikan bantuan yang sangat dibutuhkan bagi rakyat Palestina," tegasnya.

"Mari kita semua melakukan apa yang kita bisa untuk mencegah penderitaan warga sipil yang tidak bersalah. Dan marilah kita mengutuk anti-Semitisme, Islamofobia, dan kebencian dalam bentuk apa pun. Dan marilah kita bekerja untuk mempersatukan negara kita," tutupnya.

Menurut Kementerian Kesehatan Gaza, 39.175 warga tewas karena serangan Israel. Sebanyak 90.000 orang dilaporkan terluka.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ciri Ciri Orang Dzolim Dan Akhibatnya

Ciri Ciri Orang Dzolim Dan Akhibatnya Kezaliman Dan orang-orang Zalim; Sifat Dan Akibatnya. โ€œKalian akan tahu siapa yang akan mendapat tempat terbaik di akhirat dan sesungguhnya orang-orang zalim itu tidak akan beruntung.โ€ (QS. al-Anโ€™am: 135) Kezaliman adalah kerusakan di dalam fitrah manusia, karena Allah SWT menciptakan fitrah manusia senantiasa cenderung kepada kebaikan dan menjauhi keburukan. Tapi, karena fitrah dapat menjadi lemah dikarenakan rusaknya pendidikan yang diterima seseorang, hawa nafsu, kepentingan, dan sebab-sebab yang lain, maka manusia tidak jarang menuju ke arah yang tidak benar dan bertentangan dengan fitrah, meskipun fitrah orang ini masih dapat menampakkan diri pada waktu-waktu tertentu. Penyebab seseorang melakukan kezaliman : 1. Merasa ada kekurangan dan kelemahan di dalam diri. Karena orang yang zalim tidak memiliki sifat-sifat yang baik, dan dia mengetahui hal ini, maka dia justru mengkompensasinya dengan melakukan perbuatan zalim. Karena itulah Allah tida...

Deretan Kode Script Yang Harus Wajib dipasang di Blogspot

Deretan Kode Script Yang Harus Wajib dipasang di Blogspot Blogger tidak cuma wajib menguasai ilmu SEO, SMO, atau kepenulisan, tapi akan sangat bagus jika Anda juga menguasai kode-kode dasar HTML yang nantinya sering dijumpai, misalnya saat mengatur  widget,  menampilkan gambar di  header,  memasang kode iklan, dan lain sebagainya. Untuk belajar, tak perlu ikut kursus  coding  mahal. Anda bisa mulai dari sekarang. Mulai dari yang sederhana dahulu, dengan menguasai beberapa kode HTML dasar berikut ini. Daftar Kode Javascript Wajib Pasang di Template Blogger Ini memang nggak ada kaitannya dengan topik blog saya, tapi berhubung saya nulis di blog maka tak ada salahnya saya memposting mengenai kiat-kiat menulis di blog. Para blogger tentunya sangat dimanjakan oleh tools yang disediakan provider blog dalam membuat tampilan dan memposting artikel, namun tidak ada salahnya untuk mengetahui script-script dasar html. Setidaknya tulisan Anda bis...

Death Clock Teknologi AI Bisa Prediksi Tanggal Kematian Kapan?

Death Clock Teknologi AI Bisa Prediksi Tanggal Kematian Kapan? Foto: gadgets360.com Baru-baru ini, publik sedang digemparkan dengan kemunculan aplikasi dan situs bernama  Death Clock.  Bagaimana tidak, aplikasi dan situs ini mengklaim dapat memprediksi tanggal kematian seseorang hanya dengan bantuan AI. Tentu, ini sangat menggemparkan publik dan membuat masyarakat penasaran. Apa itu  Death Clock ? Simak pembahasan selengkapnya di bawah ini, ya! Apa itu Death Clock? Death Clock  adalah aplikasi dan situs berbasis AI atau kecerdasan buatan yang bisa digunakan untuk memprediksi tanggal kematian seseorang. Dilansir melalui  Business Today, Death Clock  pertama kali dirilis pada Juli 2024 lalu. Hingga saat ini, aplikasi ini sudah didownload lebih dari 125 ribu kali oleh pengguna di dunia dan paling terbanyak digunakan oleh masyarakat India. Melalui keterangan resminya, aplikasi ini menggunakan teknologi AI dengan basis data 53 juta orang di 1200 studi harapan hidup di dunia untuk mempred...