Langsung ke konten utama

PENYAMARAN SUNAN KALIJAGA

PENYAMARAN SUNAN KALIJAGA
Dalam beberapa kisah, memang Sunan Kalijaga dikisahkan sebagai wali yang suka melakukan penyamaran. Salah satu kisah penyamarannya terekam dalam Naskah Mertasinga.

Demikian kisahnya ;

Dikisahkan pada suatu ketika di Carbon ada seorang santri yang datang dari timur yang bernama Merbot Jaruman. Dia datang ke Carbon dan ingin mengabdi kepada Pangeran Agung.

Pada suatu malam Jum'at Pangeran Agung bermimpi mendengar suara, "He Pangeran Agung, di mesjid ada seorang kakek yang bernama Ki Merbot Jaruman, perintahkanlah dia untuk menjadi imam Jum'at. Jangan tidak kau perintahkan dia menjadi imam".

Keesokan harinya Pangeran Agung melaksanakan apa yang didengarnya itu., dan menunjuk Merbot Jaruman untuk menjadi Imam. "Mohon maaf", kata sang Jaruman, "hamba tak bisa menjadi imam". Akan tetapi ia dipaksa terus sampai akhirnya mau menjadi imam.

Ketika Marbot Jaruman menjadi imam, setelah takbir dia diam berdiri tak mengeluarkan suara sedikit pun. Mulutnya terkunci dan hanya berdiri saja. Tubuhnya kaku bagai-kan patung, dia tidak membaca Al 'Fatihah, tidak ruku dan juga tidak sujud. Semua yang menjadi ma'mum menunggu, sehingga kemudian Pangeran Agung menggantikannya. Setelah selesai sholat sang Merbot segera dibangunkan.

Jum'at berikutnya hal yang sama terjadi lagi, sehingga Jum'at berikutnya lagi Pangeran Agung lah yang menjadi imam, yang diikuti oleh ma'mum semua.

Setelah selesai sholat lalu mereka berkumpul untuk membicarakan hukuman apa yang harus dijatuhkan kepada Marbot Jaruman. Ki Marbot berkata, "Untuk menebus kekecewaan Paduka tuan, hamba akan sangat berterimakasih bilamana hamba dihukum. Hamba telah tidak mampu menjadi imam, walaupun hamba dipaksa.

Silahkan hamba dihukum mati saja". Pangeran Agung lalu memerintahkan kepada para sentana mantrinya untuk membuat panggung di alun-alun dan kemudian di bawahnya dinyalakan api unggun. Ki Jaruman lalu dinaikan ke atas panggung itu dari lohor hingga magrib, namun apa yang terjadi ternyata Marbot Jaruman tidak terluka sedikitpun.

Sementara itu Tubagus Pase baru tiba dari seberang, dan dia pergi melihat apa yang tengah terjadi di alun-alun. Setelah mengetahui apa yang terjadi Tubagus Pase menjadi sangat marah kepada cucunya, "Anakku mengapa kau lakukan ini, tidakkah kau tahu siapa yang berada di atas pembakaran itu? Dia adalah buyutmu wali, segeralah engkau bertobat anakku, barangkali engkau tidak mengetahui, Merbot Jaruman itu adalah Sunan Kalijaga, Aulia Allah yang tinggal satu, yang ada di tanah Jawa".

Betapa terkejutnya Pangeran Agung mendengar hal tersebut, kepada Tubagus Pase dikatakannya: "Eyang, hamba benar-benar tidak mengetahui, karena waktu datang eyang mengaku sebagai santri dari timur yang bernama Kyai Merbot Jaruman.

Kemudian pada waktu malam Jum'at hamba bermimpi ada yang menyuruh hamba agar Ki Merbot Jaruman menjadi imam, sehingga kujalankan perintah itu.

Ternyata ketika bisikan itu hamba laksanakan, sebagai imam waktu setelah takbir Ki Merbot Jaruman diam tak bergerak ataupun sujud sehingga hamba akhirnya meneruskan menjadi imam. Setelah selesai sholat, ketika hamba bangunkan Ki Merbot juga tak bisa bangun dan tinggal diam seperti tugu besi.

Pada Jum'at berikutnya eyang wali mengikuti hamba yang menjadi imam, sesungguhnya bukanlah maksud hamba untuk mengajari. Hamba mohon belas kasihan eyang, semoga eyang mau memaafkan hamba baik di dunia maupun di akhirat".

Sunan Kalijaga telah memaafkan cucunya itu, demikian juga kepada orang banyak lainnya yang telah menghukumnya.

Itulah awalnya bahwa jika ada orang yang sholat Jum'at dan tak melakukannya dengan benar maka pasti dia akan mendapat hukuman. Juga ada cerita bahwa besok di akhir jaman, jika ada Merbot yang bersedia menaiki soboluhung pasti dia akan menjadi waliyullah yang utama.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ciri Ciri Orang Dzolim Dan Akhibatnya

Ciri Ciri Orang Dzolim Dan Akhibatnya Kezaliman Dan orang-orang Zalim; Sifat Dan Akibatnya. โ€œKalian akan tahu siapa yang akan mendapat tempat terbaik di akhirat dan sesungguhnya orang-orang zalim itu tidak akan beruntung.โ€ (QS. al-Anโ€™am: 135) Kezaliman adalah kerusakan di dalam fitrah manusia, karena Allah SWT menciptakan fitrah manusia senantiasa cenderung kepada kebaikan dan menjauhi keburukan. Tapi, karena fitrah dapat menjadi lemah dikarenakan rusaknya pendidikan yang diterima seseorang, hawa nafsu, kepentingan, dan sebab-sebab yang lain, maka manusia tidak jarang menuju ke arah yang tidak benar dan bertentangan dengan fitrah, meskipun fitrah orang ini masih dapat menampakkan diri pada waktu-waktu tertentu. Penyebab seseorang melakukan kezaliman : 1. Merasa ada kekurangan dan kelemahan di dalam diri. Karena orang yang zalim tidak memiliki sifat-sifat yang baik, dan dia mengetahui hal ini, maka dia justru mengkompensasinya dengan melakukan perbuatan zalim. Karena itulah Allah tida...

Deretan Kode Script Yang Harus Wajib dipasang di Blogspot

Deretan Kode Script Yang Harus Wajib dipasang di Blogspot Blogger tidak cuma wajib menguasai ilmu SEO, SMO, atau kepenulisan, tapi akan sangat bagus jika Anda juga menguasai kode-kode dasar HTML yang nantinya sering dijumpai, misalnya saat mengatur  widget,  menampilkan gambar di  header,  memasang kode iklan, dan lain sebagainya. Untuk belajar, tak perlu ikut kursus  coding  mahal. Anda bisa mulai dari sekarang. Mulai dari yang sederhana dahulu, dengan menguasai beberapa kode HTML dasar berikut ini. Daftar Kode Javascript Wajib Pasang di Template Blogger Ini memang nggak ada kaitannya dengan topik blog saya, tapi berhubung saya nulis di blog maka tak ada salahnya saya memposting mengenai kiat-kiat menulis di blog. Para blogger tentunya sangat dimanjakan oleh tools yang disediakan provider blog dalam membuat tampilan dan memposting artikel, namun tidak ada salahnya untuk mengetahui script-script dasar html. Setidaknya tulisan Anda bis...

Death Clock Teknologi AI Bisa Prediksi Tanggal Kematian Kapan?

Death Clock Teknologi AI Bisa Prediksi Tanggal Kematian Kapan? Foto: gadgets360.com Baru-baru ini, publik sedang digemparkan dengan kemunculan aplikasi dan situs bernama  Death Clock.  Bagaimana tidak, aplikasi dan situs ini mengklaim dapat memprediksi tanggal kematian seseorang hanya dengan bantuan AI. Tentu, ini sangat menggemparkan publik dan membuat masyarakat penasaran. Apa itu  Death Clock ? Simak pembahasan selengkapnya di bawah ini, ya! Apa itu Death Clock? Death Clock  adalah aplikasi dan situs berbasis AI atau kecerdasan buatan yang bisa digunakan untuk memprediksi tanggal kematian seseorang. Dilansir melalui  Business Today, Death Clock  pertama kali dirilis pada Juli 2024 lalu. Hingga saat ini, aplikasi ini sudah didownload lebih dari 125 ribu kali oleh pengguna di dunia dan paling terbanyak digunakan oleh masyarakat India. Melalui keterangan resminya, aplikasi ini menggunakan teknologi AI dengan basis data 53 juta orang di 1200 studi harapan hidup di dunia untuk mempred...