Langsung ke konten utama

Patung Bunda Maria di Kuburan Keluarga Kulon Progo Ditutupi Terpal Biru, Warga: Ada yang Keberatan


Patung Bunda Maria di Kuburan Keluarga Kulon Progo Ditutupi Terpal Biru, Warga: Ada yang Keberatan




Patung Bunda Maria ditutup di sebuah kuburan keluarga pada Pedukuhan Degolan, Kalurahan Bumirejo, Kapanewon Lendah, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta. Kuburan itu berada dalam kompleks yang dinamai Sasana Adhi Rasa โ€œSanto Yakobusโ€.

Penutup patung menggunakan terpal besar warna biru. Video penutupan patung pun viral.

Keluarga menutup patung itu setelah ada desakan dari sekelompok warga. 

โ€œMereka (pemilik sasana yang) menutup karena ada sekelompok orang yang tidak sejuk, keberatanlah. Keberatan atas patungnya itu. Keinginannya kemarin ditutup dulu,โ€ kata Wagino, penjaga sasana, Kamis (23/3/2023).

Patung berdiri seperti pusat dari kompleks. Wagino menceritakan, Sasana Adhi Rasa merupakan kompleks makam yang disiapkan untuk pasangan suami istri pemilik kompleks. Pemiliknya sendiri bernama Yakobus Sugiharto, pengusaha besar alat rumah sakit dan ambulans.

Sasana Adhi Rasa ini tepat bersebelahan dengan kompleks makam umum warga, hanya dipisah pagar dan jalan masuk.

Sementara itu, Masjid Al Barokah berdiri tepat di seberang jalan, agak ke bawah.

Kompleks Adhi Rasa tertata bagus, di mana ada aula, rumah tinggal, taman, gazebo, bangunan satpam jaga, serta sebuah cungkup makam yang besar dan megah.

Wagino mengungkapkan, cungkup ini disiapkan untuk kuburan suami istri pemilik sasana. Dalam cungkup, telah terbaring Maria Siti Khotijah, istri dari Yakobus Sugiharto.

โ€œHarapan pemilik sini besok dimakamkan juga di sini,โ€ kata Wagino.

Patung berada di tengah kompleks sasana. Patung Bunda Maria memiliki tinggi sekitar lima meter. Patung itu tidak sendiri, tetapi ada juga patung malaikat dengan tulisan Santo Mikhael. Pada kaki patung terdapat narasi ayat.

Penutupan dilakukan pihak sasana disaksikan warga pada Rabu (22/3/2023) pukul 10.00 WIB. Sebelum ditutup, sudah beberapa kali ormas setempat datang untuk meminta agar patung ditutup.

โ€œSebelumnya ada ormas datang 17 Maret 2023. Permintaan ormas agar patung ditutupi sebelum Ramadhan. Kemarin datang lagi tanggal 22 dan patung ditutupi oleh pihak pemilik sasana," kata Ketua RT 61, Purwoko. Ia sekaligus menegaskan tidak mengikuti saat penutupan patung itu.

Purwoko menceritakan, semua sebenarnya bisa dibicarakan dengan baik. Sebelumnya, sempat terjadi beberapa kali pertemuan warga dengan pihak keluarga pemilik sasana Adhi Rasa ini.

Pasalnya, pembangunan kompleks dinilai tidak sesuai dengan kesepakatan awal yang diterima warga. Semula, ada niat untuk membuat kuburan keluarga dalam makam umum di RT 61 ini.

Sebuah rumah doa, dibangun di sebelahnya di tanah milik sendiri, yang kini jadi Sasana Adhi Rasa. Tempat itu dibangun tepat di samping makam umum. Untuk mewujudkan niat itu maka dibelilah tanah di samping makam.

Purwoko menceritakan, ternyata pemilik sasana membangun cungkup makam di dalam kompleks di luar makam umum.

"Istri dari Pak Sugiharto itu makamnya dipindahkan dari makam di tempat lain ke makam ini (dalam kompleks)," kata Purwoko.

Kemudian, berdiri pula patung Bunda Maria dalam ukuran besar dan patung lain di dalamnya.

Warga mempertanyakan situasi yang dianggap tidak sesuai kesepakatan awal. Mereka bertemu pada November 2022. Akhirnya, mereka memperbolehkan cungkup, tetapi hanya untuk suami istri pemilik kompleks.

Terkait patung, Purwoko menjelaskan, warga sebenarnya hanya ingin patung tidak mencolok.

โ€œHarapan warga, patung itu jangan mencolok. Mungkin digeser karena (patung) dekat dengan tempat ibadah lain. Kalau bisa digeser. Tidak mencolok, gitu saja. Kalau kuburan akhirnya disetujui, tapi hanya untuk suami istri itu saja,โ€ kata Purwoko.

Menurut Purwoko, pertemuan itu berakhir dengan baik. Pihak sasana dinilai telah menyetujui hasil pertemuan, meski penutupan patung belum terwujud. Warga sejatinya adem ayem. Namun, tentu ada suara warga yang belum rela ditangkap oleh ormas.

Sejak itu, desakan untuk menutup patung kembali menguat.

โ€œAda segelintir masyar

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ciri Ciri Orang Dzolim Dan Akhibatnya

Ciri Ciri Orang Dzolim Dan Akhibatnya Kezaliman Dan orang-orang Zalim; Sifat Dan Akibatnya. โ€œKalian akan tahu siapa yang akan mendapat tempat terbaik di akhirat dan sesungguhnya orang-orang zalim itu tidak akan beruntung.โ€ (QS. al-Anโ€™am: 135) Kezaliman adalah kerusakan di dalam fitrah manusia, karena Allah SWT menciptakan fitrah manusia senantiasa cenderung kepada kebaikan dan menjauhi keburukan. Tapi, karena fitrah dapat menjadi lemah dikarenakan rusaknya pendidikan yang diterima seseorang, hawa nafsu, kepentingan, dan sebab-sebab yang lain, maka manusia tidak jarang menuju ke arah yang tidak benar dan bertentangan dengan fitrah, meskipun fitrah orang ini masih dapat menampakkan diri pada waktu-waktu tertentu. Penyebab seseorang melakukan kezaliman : 1. Merasa ada kekurangan dan kelemahan di dalam diri. Karena orang yang zalim tidak memiliki sifat-sifat yang baik, dan dia mengetahui hal ini, maka dia justru mengkompensasinya dengan melakukan perbuatan zalim. Karena itulah Allah tida...

Deretan Kode Script Yang Harus Wajib dipasang di Blogspot

Deretan Kode Script Yang Harus Wajib dipasang di Blogspot Blogger tidak cuma wajib menguasai ilmu SEO, SMO, atau kepenulisan, tapi akan sangat bagus jika Anda juga menguasai kode-kode dasar HTML yang nantinya sering dijumpai, misalnya saat mengatur  widget,  menampilkan gambar di  header,  memasang kode iklan, dan lain sebagainya. Untuk belajar, tak perlu ikut kursus  coding  mahal. Anda bisa mulai dari sekarang. Mulai dari yang sederhana dahulu, dengan menguasai beberapa kode HTML dasar berikut ini. Daftar Kode Javascript Wajib Pasang di Template Blogger Ini memang nggak ada kaitannya dengan topik blog saya, tapi berhubung saya nulis di blog maka tak ada salahnya saya memposting mengenai kiat-kiat menulis di blog. Para blogger tentunya sangat dimanjakan oleh tools yang disediakan provider blog dalam membuat tampilan dan memposting artikel, namun tidak ada salahnya untuk mengetahui script-script dasar html. Setidaknya tulisan Anda bis...

Death Clock Teknologi AI Bisa Prediksi Tanggal Kematian Kapan?

Death Clock Teknologi AI Bisa Prediksi Tanggal Kematian Kapan? Foto: gadgets360.com Baru-baru ini, publik sedang digemparkan dengan kemunculan aplikasi dan situs bernama  Death Clock.  Bagaimana tidak, aplikasi dan situs ini mengklaim dapat memprediksi tanggal kematian seseorang hanya dengan bantuan AI. Tentu, ini sangat menggemparkan publik dan membuat masyarakat penasaran. Apa itu  Death Clock ? Simak pembahasan selengkapnya di bawah ini, ya! Apa itu Death Clock? Death Clock  adalah aplikasi dan situs berbasis AI atau kecerdasan buatan yang bisa digunakan untuk memprediksi tanggal kematian seseorang. Dilansir melalui  Business Today, Death Clock  pertama kali dirilis pada Juli 2024 lalu. Hingga saat ini, aplikasi ini sudah didownload lebih dari 125 ribu kali oleh pengguna di dunia dan paling terbanyak digunakan oleh masyarakat India. Melalui keterangan resminya, aplikasi ini menggunakan teknologi AI dengan basis data 53 juta orang di 1200 studi harapan hidup di dunia untuk mempred...