APAKAH DENGAN KERJA KERAS BISA SUKSES?

APAKAH DENGAN KERJA KERAS BISA SUKSES?

Seorang Cristiano Ronaldo menuliskan: "Kerja keras adalah satu - satunya jalan menuju kemenangan. Tidak ada jalan pintas menuju kemuliaan. Bersakit- sakit dahulu, bersenang - senang kemudian".

Kalau pemikiran ini dibandingkan dengan para kaum rebahan, sepertinya ini sangat tepat.

Tapi, bagaimana dengan kaum perempuan dan kaum Ibu rumah tangga rumahan yang anaknya 7, 11, 15?

Kerja keras itu perlu. Tapi kerja cerdas juga perlu.

Di dalam buku The Lost Prosperity Secrets Of Napoleon Hill, dimana tertuliskan seseorang akan sukses jika dirinya penuh dengan kebahagiaan dan cinta. Bahkan judul salah satu sub bab di dalam buku itu adalah berhenti bertengkar dengan tetangga!

😱😱😱

Karena durasi kita mencela dan membalas orang lain dengan keburukan membuat kita buang - buang waktu dan hidup dengan sia - sia.

Jadi sekeras apapun kita bekerja. Jangan lupa untuk bahagia dan terus bahagia. Sehingga, kita bisa mudah membahagiakan orang lain.

Akhirnya, kerja sedikit aja, akan berefek banyak. Karena niat yang baik, cara yang selalu inovatif bisa dilakukan oleh orang - orang yang bahagia dan tenang.

Jauhi konflik, jauhi pertengkaran, jauhi 3D, Dengki, Dendam, Dongkol. Insyaa Allah... berefek sangat hebat untuk masa depan.

Ssst, kamu harus tau. Dalam kelarisan sebuah bisnis. Bisa dimulai dengan keluarga yg harmonis.

Berpelukan selama 20 detik mampu menjaga keharmonisan keluarga, karena dekap 20 detik mampu melepaskan Hormon Oksitosin atau dikenal juga sebagai hormon cinta atau hormon kebahagiaan.

Hormon ini berfungsi untuk mengurangi jumlah kortisol atau hormon stres yang ada di dalam tubuh.

Inilah modal keluarga bahagia. Rutinkan 20 detik setiap pagi dan sebelum tidur. Berpelukan dengan keluarga sebelum tidur juga mampu membuat tidur semakin nyenyak.

Akhirnya? Bangun tidur bisa melakukan banyak kebaikan. Strategi - strategi Makin mudah dijalankan. Karena bahagia... karena hidup dengan penuh cinta.

Mari terus belajar, agar bisa do less, get more! Cuma 20 detik kok. ☺️

Posting Komentar

Please Select Embedded Mode To Show The Comment System.*

Lebih baru Lebih lama