Langsung ke konten utama

Featured post

Deretan Kode Script Yang Harus Wajib dipasang di Blogspot

KINCIR ANGIN DAN MENANTI TULIP BERSEMI

KINCIR ANGIN DAN MENANTI TULIP BERSEMI

Masih di bulan Agustus, salah satu keyword yang paling banyak dicari adalah seputar Hari Kemerdekaan dan penjajahan Belanda.

Tidak sengaja saya menemukan fakta yang menggelitik. Coba Googling, apa julukan bagi negara Belanda?
Yang akan muncul adalah salah satu dari lima nama berikut: Negara Kincir Angin, Tanah Rendah, Negara Tulip, Negara Dam, dan Negara Keju.

Disebutkan banyak alasan mengapa julukan itu layak disematkan pada negara Belanda. Padahal dua dari julukan itu adalah warisan peradaban Islam. Bukan asli Belanda.

Yang pertama kincir angin. “Kincir angin warisan peradaban Islam?” Mungkin banyak yang bertanya. Jawabnya: betul.
Lima abad sebelum teknik memanfaatkan angin sebagai sumber energi ini tiba di Eropa, masyarakat Muslim telah memulainya. Tepatnya di tahun 640 pada masa Kekhalifahan Umar ibn Khattab.

Perluasan wilayah Islam sampai ke Persia menjadi salah satu pintu berkembangnya berbagai ilmu pengetahuan oleh para sarjana Muslim.

Termasuk teknik sederhana semacam kincir angin dengan memanfaatkan angin kencang yang terus bertiup sepanjang tahun di gurun-gurun Persia.

Teknologi ini kemudian dikembangkan dan disempurnakan oleh para cendekiawan Muslim. Tujuannya untuk menggiling gandum, tebu, dan memompa air untuk irigasi pertanian.

Teknologi pertanian dan sistem pendukungnya memang sudah sangat maju pada periode Daulah Islam. Kemudian menyebar ke negeri-negeri Muslim.

Salah satu peninggalan kincir angin kuno yang ditandai dengan penggunaan sumbu vertical masih bisa disaksikan reruntuhannya di Afghanistan saat ini.

Pemanfaatan angin sebagai sumber energi ini merupakan salah satu ide brilian. Mengingat penyebaran Islam berawal dari negeri di gurun. Di mana pasokan angin sangat berlimpah sepanjang tahun.

Pada awalnya, layar kincir angin menggunakan anyaman daun kurma atau anyaman daun palem lainnya.
Teknologi kincir angin terus berkembang, hingga sampailah ke Andalusia. Pintu gerbang kemajuan peradaban yang diantarkan Islam untuk masyarakat Eropa.

Catat ya, kalau sekarang masyarakat Barat bisa menikmati manfaat dari teknologi ini (tercatat satu turbin kincir angin modern bisa memasok listrik untuk 600 rumah) itu adalah berkat kemajuan peradaban Islam.

Lalu yang kedua: bunga tulip. Negeri Belanda baru mengenal bunga tulip sekitar abad ke 16. Melalui seorang duta besar Kekaisaran Romawi yang bernama Ogier Ghiselin de Busbecq.
Ia terkesima dengan keindahan bunga tulip yang memenuhi seluruh taman dan istana-istana Sultan di Istanbul.

De Busbecq lalu mengirimkan bibit bunga tulip untuk dibudidayakan di Kebun Raya Leiden. Seorang ahli botani yang juga sahabatnya bernama Carolus Clusius berhasil melakukannya.

Dalam artikel yang berjudul "The Flowery Journey of Tulips From the Ottoman Empire to Europe" yang ditulis Ethem Bukey, disebutkan kalau bunga tulip mulai dibudidayakan oleh bangsa Turki Seljuk di awal abad ke 11.

Sultan Muhammad Al Fatih tercatat sebagai salah satu Sultan Utsmani yang mempunyai kesukaan berkebun. Ia perintahkan pasukannya untuk menanam bunga tulip di wilayah-wilayah yang baru dibebaskannya.

Puncaknya, pada masa Sultan Sulaiman al Qanuni. Ia menjadikan kegiatan penanaman dan penggunaan bunga tulip di Istanbul sebagai profesi tersendiri. Sejak saat itu, bunga tulip menjadi simbol nasional bangsa Turki.

Sayangnya, sewaktu saya melakukan perjalanan ke Istanbul dan beberapa kota lainnya di Turki tidak bertepatan dengan musim semi.

Sehingga tidak bisa menyaksikan keindahan mekarnya bunga yang banyak digunakan arsitek jenius Mimar Sinan dalam berbagai masterpiece-nya.

Ah, sepertinya memang harus melakukan perjalan ke Turki lagi saat bunga tulip bersemi. Ada yang mau temani saya?

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ciri Ciri Orang Dzolim Dan Akhibatnya

Ciri Ciri Orang Dzolim Dan Akhibatnya Kezaliman Dan orang-orang Zalim; Sifat Dan Akibatnya. “Kalian akan tahu siapa yang akan mendapat tempat terbaik di akhirat dan sesungguhnya orang-orang zalim itu tidak akan beruntung.” (QS. al-An’am: 135) Kezaliman adalah kerusakan di dalam fitrah manusia, karena Allah SWT menciptakan fitrah manusia senantiasa cenderung kepada kebaikan dan menjauhi keburukan. Tapi, karena fitrah dapat menjadi lemah dikarenakan rusaknya pendidikan yang diterima seseorang, hawa nafsu, kepentingan, dan sebab-sebab yang lain, maka manusia tidak jarang menuju ke arah yang tidak benar dan bertentangan dengan fitrah, meskipun fitrah orang ini masih dapat menampakkan diri pada waktu-waktu tertentu. Penyebab seseorang melakukan kezaliman : 1. Merasa ada kekurangan dan kelemahan di dalam diri. Karena orang yang zalim tidak memiliki sifat-sifat yang baik, dan dia mengetahui hal ini, maka dia justru mengkompensasinya dengan melakukan perbuatan zalim. Karena itulah Allah tida...

Death Clock Teknologi AI Bisa Prediksi Tanggal Kematian Kapan?

Death Clock Teknologi AI Bisa Prediksi Tanggal Kematian Kapan? Foto: gadgets360.com Baru-baru ini, publik sedang digemparkan dengan kemunculan aplikasi dan situs bernama  Death Clock.  Bagaimana tidak, aplikasi dan situs ini mengklaim dapat memprediksi tanggal kematian seseorang hanya dengan bantuan AI. Tentu, ini sangat menggemparkan publik dan membuat masyarakat penasaran. Apa itu  Death Clock ? Simak pembahasan selengkapnya di bawah ini, ya! Apa itu Death Clock? Death Clock  adalah aplikasi dan situs berbasis AI atau kecerdasan buatan yang bisa digunakan untuk memprediksi tanggal kematian seseorang. Dilansir melalui  Business Today, Death Clock  pertama kali dirilis pada Juli 2024 lalu. Hingga saat ini, aplikasi ini sudah didownload lebih dari 125 ribu kali oleh pengguna di dunia dan paling terbanyak digunakan oleh masyarakat India. Melalui keterangan resminya, aplikasi ini menggunakan teknologi AI dengan basis data 53 juta orang di 1200 studi harapan hidup di dunia untuk mempred...

Deretan Kode Script Yang Harus Wajib dipasang di Blogspot

Deretan Kode Script Yang Harus Wajib dipasang di Blogspot Blogger tidak cuma wajib menguasai ilmu SEO, SMO, atau kepenulisan, tapi akan sangat bagus jika Anda juga menguasai kode-kode dasar HTML yang nantinya sering dijumpai, misalnya saat mengatur  widget,  menampilkan gambar di  header,  memasang kode iklan, dan lain sebagainya. Untuk belajar, tak perlu ikut kursus  coding  mahal. Anda bisa mulai dari sekarang. Mulai dari yang sederhana dahulu, dengan menguasai beberapa kode HTML dasar berikut ini. Daftar Kode Javascript Wajib Pasang di Template Blogger Ini memang nggak ada kaitannya dengan topik blog saya, tapi berhubung saya nulis di blog maka tak ada salahnya saya memposting mengenai kiat-kiat menulis di blog. Para blogger tentunya sangat dimanjakan oleh tools yang disediakan provider blog dalam membuat tampilan dan memposting artikel, namun tidak ada salahnya untuk mengetahui script-script dasar html. Setidaknya tulisan Anda bis...