Beda Akun Google Adsense Hosted dan Non Hosted
Akun Google Adsense Hosted
Apa itu Akun Google Hosted? Pertanyaan ini muncul bagi pemula yang baru bergabung di dunia per adsense nan, karena mengetahui adsense hosted atau tidaknya itu terletak dari blog atau channel yang kalian punya, nah berikut ciri-ciri akun google adsense hosted:
1. Akun google adsense hosted hanya bisa didaftarkan melalui Channel Youtube dan Blogspot
2. Pada saat didaftarkan akun hosted hanya cukup satu kali review saja dan lebih mudah di terima oleh google adsense dengan syarat dan ketentuan sudah mematuhi program kebijakan google adsense tersebut
3. Khusus jenis iklan google adsense hosted hanya bisa ditampilkan di youtube dan blogspot, serta juga bisa ditampilkan lebih dari satu akun youtube dan blogspot
4. Iklan Adsense Hosted tidak akan bisa ditampilkan di Blog yang sudah Top Level atau berdomain (TLD) seperti halnya .com, .net, .xyz, .me, .org, dan lainnya
Akun Google Adsense Non Hosted
Apa itu Akun Google Adsense Non Hosted? tidak jauh beda, hanya ada beberapa saja yang membedakana diantaranya:
1. Pendaftaran akun non hosted bisa melalui blog yang sudah top level domain (TLD) contohnya: .com, .net, .xyz, .me, .org, dan lainnya. Jadi jika pada saat kamu daftar google adsense dan blog kamu sudah berdomain, itu bisa dikatakan non hosted
2. Pendafataran adsense non hosted lebih sulit dan harus melewati 2 tahap, yang pertama harus meletakkan iklan pada akun blog dan yang kedua harus direview terlebih dahulu oleh google adsense apakah layak untuk diterima atau ditolak
3. Iklan Adsense non hosted juga bisa ditampilkan di youtube, blogspot, dan blog yang sudah top level domain (TLD)
Percaya atau Tidak
Google sudah mulai memberlakukan Add Site Review supaya Blog bisa menampilkan Iklan Adsense. Dulu kalian cukup punya 1 akun Adsense maka bisa dipasang di blog mana aja tanpa harus melalui tahap Review. Hasilnya banyak Blog Copas menayangkan Iklan Adsense dengan mudahnya.
Dengan aturan baru ini maka dapat dipastikan para Copaser akan sia sia karena Blognya dapat dipastikan tidak bisa menayangkan Iklan Adsense. Mulai banyak yang Pensiun kayaknya hehehe
Para penjual Akun Adsense juga mulai kesulitan pasalnya harus menjual akun Adsense berserta Blognya. Percuma beli akun tapi ngak ada Blognya bahkan saat di ADD Blog yang baru cuma di tinjau doang dan ngak diterima terima.
Hal ini juga mempengaruhi para pembisnis JV Adsense karena selain menentukan jumlah Visitor tentunya juga Blog harus memenuhi Syarat Google. Banyak Visitor tidak menjamin bisa Lolos Review Site Google Adsense.